G
a
l
l
e
r
y

CaTLio BLoG v5.0
in CaRTooN CHaRaCTeR eDiTioN

presents his all-time-favourite cartoon characters

 
  Sunday, June 05, 2005
WORDS

See I'm all about them words
Over numbers, unencumbered numbered words
Hundreds of pages, pages, pages forwards
More words then I had ever heard and I feel so alive

[ You and I Both, Jason Mraz ]

Saya adalah seorang manusia yang lebih suka menjelaskan sebuah masalah atau pendapat saya lewat sebuah media tulis ketimbang lewat suara saya. Bukan saya pendiam (Ok, seluruh jagat raya harusnya tau Bimo Eko Satrio itu berbicara lewat sumsum tulang belakang, jadi gak mungkin pendiem) ato sok berhemat kata2 menjadi misterius. Tapi saya merasa bahwa dengan menulis saya lebih mampu memikirkan kata yang tepat dalam menyampaikan pendapat atau pandangan saya. Dan kemarin, lewat sebuah kejadian yang sangat sederhana, saya menyadari ini salah (dan saya juga menyadari kenapa kebanyakan hubungan jarak jauh tidak berjalan cukup baik).

5% Words
Saya tidak yakin apa pendapat saya ini disetujui para pakar komunikasi di dunia. Tapi saya berani mengklaim (ok this is a claim, so it is not supported by fact) sepertinya dari semua yang kita sampaikan, kata2 yang kita gunakan hanya constitute mungkin sekitar 5% dari penyampaian kita. Pemilihan kata yang tepat, setepat2nya hanya mampu menyampaikan perasaan, pendapat atau pandangan kita sebanyak 5%. Ok, those who study communication may be can suggest me a more precise figure?. Tapi jelas, pemilihan kata itu tetap sangat penting. Seperti yang adih bilang dalam blognya, kata2 yang Nora Ephron pilih dalam Sleepless in Seattle jelas sangat lebih baik daripada kata kata yang George Lucas pilih ketika mereka mencoba menyampaikan suasana penuh cinta di dalam filem. Kalau words itu cuma 5%, lalu kira2 yang memegang bagian lebih besar?

40% Verbal
Saya berani bilang sekitar 40% penyampaian ide kita itu dipengaruhi cara kita menyebut kata2 yang kita pilih diatas. Sebagai contoh, akan sangat aneh kalau kita mengucapkan kata2 "i love you" dengan nada yang sama kita gunakan ketika mengucapkan "Can I have the bill, please?" (OK mungkin contoh gue gak gitu bagus, cuma ngerti gak sih maksud gue?). Dari nada suara yang loe sampaikan, loe bakal tau apakah ini sebuah penyampaian dari seorang kakak kepada adik atau seorang bapak kepada anak. Loe juga akan tau apakah seorang mencoba mengajari loe dengan sabar atau mencoba memaksakan kehendaknya sama loe. Mungkin contoh yang lebih tepat bisa disadari oleh mereka yang suka bermain drama. Mereka pasti sangat menyadari bagaimana dengan mengganti nada suara mereka, kesan yang ditimbulkan amat sangat beda. Tapi masih ada satu bagian penting yang lebih menentukan dalam penyampaian kita akan sesuatu.

55% Non-Verbal/ Body Language
Saya yakin lebih dari 50% komunikasi yang kita lakukan itu adalah lewat body language kita. Dari gerakan tangan, nafas, ekspresi muka, degup jantung(ini gak bisa diatur sih tapi bisa jadi indikasi penting dalam menyampaikan sesuatu). Saya merasa ini kenapa saya merasa film picisan lebih menyiksa ketimbang buku picisan. Sehabis nonton filem yang super jelek gue bisa memaki2 habis. Tapi paling kalo buku jelek, gue cuma bilang "ah gitu doang ternyata". Karena buat gue, seorang sutradara filem punya instrument lebih banyak untuk membuat sebuah filem menarik ketimbang seorang penulis buku (walau itu juga menyebabkan sangat sulit membuat sebuah filem masuk dalam kategori "bagus"). Sebuah contoh gampang, u don't have to say "I care about you", "I miss you" or "I love you", when you hug someone.That someone knows exactly how you feel.

Setelah menghabiskan satu hari untuk berpikir tentang ini semua, saya menjadi sangat kagum dengan dua golongan orang.
1. Para penulis buku yang bisa membuat saya tertawa, sedih, terharu. Penulis yang baik mampu membuat saya membayangkan sebuah betuk 3 dimensi tentang tulisan mereka (enid blyton is my favourite for this category). Penulis yang mampu memutar balikkan fakta dengan kata2 mereka juga menurut saya penulis yang baik. Penulis yang mampu menulis secara sistematis, rapih dan padat juga penulis yang baik. Tapi mereka yang mampu membuat saya "merasa" adalah penulis yang sangat hebat di mata saya. (There are several fellow bloggers who I considered as a great writer).
2. Mereka yang mampu mempertahankan hubungan jarak jauh. Mereka hanya mampu menjalankan sebuah element penting dalam sebuah hubungan, komunikasi, dengan efektifivas 45%. By default, their relationship will fail somehow or someway. Kenyataanya, saya melihat beberapa dari mereka mampu bertahan, berpegang erat bahkan sampai akhir.

- Thanks for this lesson, de'. Thanks for helping me realize this. -
n.b I would like to congratulate several persons:
- O, yang blognya dimuat di kompas.
- I & P, dua teman saya yang akan segera menikah.
- F, F and F, tiga junior saya yang alhamdulillah berhasil lulus dari NTU. Prasaan baru kemaren aja loe bertiga berebutan makan indomie satu panci di kamar gue.

Catlio
CAD/CAM Lab.
posted by CaTLio @ 6:11 PM 2 comments


 
.me
Extremely Lazy + Fat + Ambitious + Cynical + Food Lovers + Daydreamer + Bratty + Disruptive
.them
adhitya + adih + afo + amel + anes + arum + ayunilam + bobu + blub + cay + cica + cita + dena + deu + dita + dida + dilla + dini + Dini[S] + dono + edo + etu + fadil + fajar + fina + genny + hanan + imesh + intansky + ite + indi dan rani + larissa + lestia + manda + muna + nauval + nina + otty + okke + rima + sulis + sweeney + tono + toto + tyta + utet + wawa + yasrof
.past
02/01/2003 - 03/01/2003
03/01/2003 - 04/01/2003
04/01/2003 - 05/01/2003
05/01/2003 - 06/01/2003
06/01/2003 - 07/01/2003
07/01/2003 - 08/01/2003
08/01/2003 - 09/01/2003
09/01/2003 - 10/01/2003
10/01/2003 - 11/01/2003
11/01/2003 - 12/01/2003
12/01/2003 - 01/01/2004
01/01/2004 - 02/01/2004
03/01/2004 - 04/01/2004
06/01/2004 - 07/01/2004
07/01/2004 - 08/01/2004
08/01/2004 - 09/01/2004
09/01/2004 - 10/01/2004
10/01/2004 - 11/01/2004
11/01/2004 - 12/01/2004
12/01/2004 - 01/01/2005
01/01/2005 - 02/01/2005
02/01/2005 - 03/01/2005
03/01/2005 - 04/01/2005
04/01/2005 - 05/01/2005
05/01/2005 - 06/01/2005
06/01/2005 - 07/01/2005
07/01/2005 - 08/01/2005
08/01/2005 - 09/01/2005
09/01/2005 - 10/01/2005
10/01/2005 - 11/01/2005
12/01/2005 - 01/01/2006
01/01/2006 - 02/01/2006
02/01/2006 - 03/01/2006
03/01/2006 - 04/01/2006
04/01/2006 - 05/01/2006
05/01/2006 - 06/01/2006
06/01/2006 - 07/01/2006
08/01/2006 - 09/01/2006
09/01/2006 - 10/01/2006
12/01/2006 - 01/01/2007
01/01/2007 - 02/01/2007
02/01/2007 - 03/01/2007
03/01/2007 - 04/01/2007
04/01/2007 - 05/01/2007
05/01/2007 - 06/01/2007
06/01/2007 - 07/01/2007
07/01/2007 - 08/01/2007
08/01/2007 - 09/01/2007
10/01/2007 - 11/01/2007
11/01/2007 - 12/01/2007
12/01/2007 - 01/01/2008
01/01/2008 - 02/01/2008
02/01/2008 - 03/01/2008
03/01/2008 - 04/01/2008
04/01/2008 - 05/01/2008
05/01/2008 - 06/01/2008
06/01/2008 - 07/01/2008
07/01/2008 - 08/01/2008
08/01/2008 - 09/01/2008
09/01/2008 - 10/01/2008
10/01/2008 - 11/01/2008
11/01/2008 - 12/01/2008
04/01/2009 - 05/01/2009
06/01/2009 - 07/01/2009
11/01/2009 - 12/01/2009
02/01/2010 - 03/01/2010
.canvas


Sunrise @ East Coast
photograph by Catlio

.recent
CARRIE! CARRIE! CARRIE!
----------
LOVE NUMBER
----------
JUST ANOTHER JOB INTERVIEW
----------
SIXTH SENSE
----------
CaTLio MenGuCaPKaN ...
----------
SAYA BIASANYA NGANTUK JAM 4 PAGI
----------
MY FIRST YEAR AT NTU
----------
BERTAHAN DISANA
----------
HARI INI
----------
TRUTH
----------